Kamis, 01 Maret 2012

6 Gambar Mikroskopis yg menakjubkan

1.Serbuk sari
Serbuk sari atau pollen (bahasa Inggris) merupakan alat penyebaran dan perbanyakan generatif dari tumbuhan berbunga. Serbuk sari merupakan modifikasi dari sel sperma. Secara sitologi, serbuk sari merupakan sel dengan tiga nukleus, yang masing-masing dinamakan inti vegetatif, inti generatif I, dan inti generatif II. Sel dalam serbuk sari dilindungi oleh dua lapisan (disebut intine untuk yang di dalam dan exine yang di bagian luar) untuk mencegahnya mengalami dehidrasi.Struktur butir serbuk sari yang ditunjukkan pada foto ini sangat menarik dan menunjukkan bentuk alami yang indah.

2.Wajah Kupu-Kupu
Tidak lengkap rasanya menghabiskan waktu menikmati pemandangan alam tanpa kehadiran  kupu-kupu yang berterbangan di sekitar kita.  Selain indah, kupu-kupu ini juga memegang peranan penting dalam penyerbukan tanaman.Tetapi siapa yang mengira rupa kupu-kupu yang terlihat menawan tadi memiliki wajah yang menyeramkan bila ditaruh di bawah mikroskop.Keliatan seperti alien bukan !

3.Spandex
Spandex atau elastane adalah serat sintetis terkenal karena elastisitas yang luar biasa. Meskipun kuat tetapi kurang tahan lama dibandingkan pesaing utama non-sintetis yaitu Lateks alam.Spandex pertama kali dikembangkan pada akhir 1950-an oleh ahli kimia di Dupont dan telah diadopsi oleh industri pakaian untuk digunakan dalam pakaian olahraga, pakaian dan pakaian basah.Setelah diamati di bawah mikroskop, spandex ternyata memiliki susunan yang sangat menarik.


4.Komunitas Bakteri di sebutir pasir
Berdasarkan hasil pengamatan sebuah pasir di bawah mikroskop elektron scanning yang canggih ini, terdapat komunitas dari beragam bakteri.Wow, ini baru satu butir, bagaimana bisa kita sejenak tinggal bersama komunitas bakteri yang terdapat di ratusan juta butir pasir yang kita pijak di sekitar pantai menyertai suasana liburan kita disana ya? Jangan risih dulu, kita juga harus sadar bahwa kita tidak bisa hidup tanpa ribuan bakteri dalam tubuh kita.

5.Butiran salju
Butiran salju terbentuk di ketinggian atmosfer ketika air yang sangat dingin menetes berbentuk kotoran mikroskop seperti debu. Setelah awalnya membentuk kristal es, lalu membentuk bunga dari arah tengah dengan cepat, menarik lebih banyak uap dari awan dan yang membuat butiran salju terbentuk tajam dan halus.struktur serpihan akhir sangat tergantung pada suhu dan kelembaban di udara sekitarnya.

6.Bulu anjing
Berdasarkan data yang diambil dari Humane Society, ada sekitar 80 juta ekor anjing  dan sekitar 85 juta ekor kucing yang hidup di AS. Tampak menyeramkan bila kita bayangkan seberapa banyak virus dari bulu anjing yang hinggap di sofa, karpet,pakaian dan yg paling tragis lagi di tempat tidur dari setiap rumah yang memelihara anjing tersebut.

Sumber:




0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons